Apa itu Multimedia
Jurusan multimedia SMK adalah jurusan yang banyak difavoritkan bagi sebagian besar siswa lulusan SMP dan sederajat selain jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ). Selain itu jurusan Multimedia juga memberikan peluang bagi lulusannya untuk membuka usaha atau berwirausaha sendiri dalam bidang multimedia.
Pada dasarnya multimedia dibagi menjadi dua jenis kategori yaitu multimedia linier dan multimedia interaktif. Multimedia linier merupakan multimedia yang berjalan tanpa dilengkapi dengan alat pengontrol yang dapat dioperasikan pengguna misalnya film dan televisi. Sedangkan multimedia interaktif merupakan multimedia yang dilengkapi dengan alat pengontrol yang dapat dioperasikan oleh pengguna sehingga terjadi interaksi dengan pengguna contohnya pada game atau pembelajaran secara multimedia.